Cara Melestarikan Sumber Energi di Sekolah

Tahukah Anda jika menjaga kelestarian sumber  merupakan kewajiban bagi setiap orang? Tidak terkecuali bagi siswa dan guru yang berada di lingkungan sekolah.

Hal ini dilakukan karena sebagian energi yang ada di bumi akan habis jika digunakan  terus menerus. Oleh sebab itu, setiap orang harus menggunakan sumber energi dengan hemat agar sumber energi tetap ada.

Contohnya agar rumah memiliki penerangan, maka kita membutuhkan sumber energi listrik yang dapat disalurkan pada lampu. Atau saat kita menggunakan kendaraan, maka dibutuh energi dari bahan bakar minyak agar kendaraan dapat berjalan.

Karena peran energi tersebut sangat besar bagi kehidupan manusia dan kelangsungan hidup, maka kita wajib melestarikan sumber energi tersebut supaya menghindari kelangkaan di kemudian hari. Hal kecil yang dapat diterapkan untuk melestarikannya yaitu berawal dari rumah dan juga sekolah.

Berikut merupakan cara melestarikan sumber energi di sekolah :

  1. Saat di sekolah gunakan air secukupnya saja
  2. Matikan lampu yang sudah tidak digunakan lagi
  3. Siram tanaman menggunakan air seperlunya
  4. Tidak boros kertas
  5. Lakukan praktik daur ulang seperti daur ulang sampah plastik dan kertas
  6. Pilihlah barang yang dapat digunakan kembali
  7. Mengikuti kegiatan penghijauan di sekolah
  8. Gunakan botol minuman yang dapat diisi ulang atau bukan yang sekali pakai.

 

Similar Posts